Indahnya Danau Pink Rusia, Lokasi Tepat Liburan Musim Panas


Jika Anda menyenangi wisata alam yang unik, sebuah tempat di Rusia ini akan menjadi sangat menarik. Karena fenomena alam, sekali dalam setahun, Danau Burlinskoye di Siberia berubah warna menjadi pink.

Setiap tahun antara bulan Agustus hingga akhir Oktober, danau yang terletak di perbatasan utara Kazakhtan itu berubah warna menjadi pink. Danau pink itu pun menjadi salah satu objek tercantik di dunia.

Dilansir dari laman Lost at E Minor, Rabu (7/9/2016), danau itu memiliki kandungan garam terbesar di bagian barat Siberia sehingga menjadi target eksploitasi mineral yang ideal sejak abad ke-19. Jalur kereta dibuat di tengah danau itu sehingga dapat dengan mudah mengangkut hasil panen garam.


Danau itu berjenis endorheik, yang artinya tidak ada sungai apapun yang bermuara ataupun mengalir ke luar darinya. Alhasil kadar mineral dalam danau itu pun tetap. Kondisi ini yang membuat udang mikroskopis bernama artemia salina berkembang dengan baik.


Saat musim panas, udang-udang kecil bermata tiga dengan 22 kaki itu berkembang biak dengan sangat pesat. Ini lah yang membuat warna danau berubah menjadi pink.

No comments:

Powered by Blogger.